INDIA HADAPI WABAH BARU “JAMUR HITAM” MUKORMIKOSIS
Jantri Pinem
Wabah Covid-19 merupakan wabah yang memberikan pengalaman pahit bagi dunia karena wabah ini memengaruhi beberapa sektor seperti sektor ekonomi, sosial, budaya, dan masih banyak lagi. Namun, baru-baru ini India dihebohkan dengan munculnya wabah baru yaitu wabah jamur hitam yang bisa disebut juga dengan mukormikosis. Munculnya wabah baru ini tentu saja menambah tekanan pada masyarakat India yang sedang berjuang dalam memerangi wabah Covid-19. Menjadi negara dengan populasi terbanyak di dunia, India mengalami tekanan yang tinggi dalam menghadapi wabah-wabah seperti ini.
Dicky Budiman, Epidemiolog Universitas Griffith Australia, menjelaskan mukormikosis atau jamur hitam bukanlah suatu penyakit baru, namun sudah ada sejak abad ke-18. Jamur hitam atau mukormikosis merupakan penyakit yang disebabkan oleh jamur yang bahkan dapat ditemukan di lingkungan sekitar. Bila kita bertanya mengapa infeksi mukormikosis dikatakan juga sebagai jamur hitam, hal tersebut dilontarkan karena infeksi mmukormikosis ini akan mengubah jaringan tubuh manusia menjadi warna hitam. Penularan jamur hitam tidak sama seperti Covid-19 yang dapat terjadi melalui orang ke orang, namun jamur ini dapat tersebar dengan menghirup spora. Spora bukanlah satu-satunya sumber mukormikosis, India melaporkan bahwa sumber jamur ini juga terdapat di tanah, tanaman, pupuk, serta buah dan sayur yang busuk. Infeksi mukormikosis menyerang berbagai organ tubuh seperti kening, dagu, hidung, mata, gigi, paru-paru, serta yang paling parah dapat menyerang otak. Tanda-tanda munculnya penyakit ini dapat terlihat dari beberapa tanda berupa hidung kehitaman, hidung tersumbat, nyeri sinus, sakit kepala, hidung berdarah, serta bengkak di wajah. Dicky mengatakan imunitas tubuh yang turun memperbesar risiko terinfeksinya jamur hitam. Dicky juga menyatakan bahwa salah satu faktor wabah jamur hitam terjadi di India karena banyaknya orang yang terserang Covid-19, disertai dengan kualitas lingkungan yang buruk, sehingga hal ini memperparah penyebaran penyakit jamur hitam.
Lebih dari 8.800 kasus jamur hitam yang mematikan dilaporkan di India sambil mengumumkan bahwa wabah ini sudah memasuki tahap dalam epidemi. Mukormikosis merupakan kondisi umum di India sebelum pandemi Covid-19 berlangsung, dengan memengaruhi 14 dari 100.000 orang. Mukormikosis biasanya timbul akibat adanya produk yang terkontaminasi seperti obat-obatan, linen rumah sakit, serta obat-obatan. India Today melaporkan 8 orang pengidap Covid-19 kehilangan fungsi penglihatannya ketika terkontaminasi dengan jamur hitam tersebut. Dokter di India juga mengatakan bahwa kasus jamur hitam di India terjadi sekitar 12 hingga 18 hari setelah adanya pemulihan dari Covid-19. Salah satu negara bagian barat India, Gujarat dan Maharashtra telah melaporkan lebih dari setengah kasus jamur hitam. Terdapat 15 negara bagian lainnya di India juga melaporkan 900 kasus jamur hitam. Menyusul negara bagian lainnya, terdapat 29 negara bagian telah menyatakan penyakit tersebut sebagai epidemi. Para dokter menyampaikan bahwa rumah sakit yang bahkan baru dibuka untuk merawat pasien yang menderita penyakit di seluruh negeri penuh dengan begitu cepat. Penelitian juga menemukan fakta bahwa jamur hitam dapat diobati dengan obat anti jamur seperti Amphotericin B. Pasien sekiranya memerlukan obat anti jamur tersebut dalam kurun waktu enam minggu untuk pulih. Pemulihan mereka tergantung pada seberapa dini penyakit itu didiagnosis dan diobati.
Referensi:
Azizah, Nur. 2021. “Penyakit Mematikan Jamur Hitam Serang Pasien Corona di India, Ini Gejalanya”, https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-5577348/penyakit-mematikan-jamur-hitam-serang-pasien-corona-di-india-ini-gejalanya, diakses pada 24 Mei 2021
CNN. 2021. “Bahaya Infeksi Jamur Hitam yang Intai Pasien Covid-19 India”, https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20210510152957-255-640989/bahaya-infeksi-jamur-hitam-yang-intai-pasien-covid-19-india. Diakses pada 25 Mei 2021
Khairunisa, Natasha. 2021. “India Laporkan 8.800 Kasus Jamur Hitam”, https://www.liputan6.com/global/read/4564788/india-laporkan-8800-kasus-jamur-hitam, diakses pada 25 Mei 2021
Naufal, Ahmad. 2021. “Infeksi Jamur Hitam di India: Penyebab, Gejala, dan Pencegahannya”, https://www.kompas.com/tren/read/2021/05/23/164500465/infeksi-jamur-hitam-di-india-penyebab-gejala-dan-pencegahannya?page=2, diakses pada 25 Mei 2021
Rohmi, Nur. 2021. “India Hadapi Kasus “Jamur Hitam” Mukormikosis, Apa Penyebabnya?”, https://www.kompas.com/tren/read/2021/05/23/083000665/india-hadapi-kasus-jamur-hitam-mukormikosis-apa-penyebabnya-?page=all, diakses pada 25 Mei 2021